Stres adalah suatu kondisi yang dinamis saat seorang
individu dihadapkan pada peluang, tuntutan, atau sumber daya yang terkait
dengan apa yang dihasratkan oleh individu itu dan yang hasilnya dipandang tidak
pasti dan penting. Apa saja yang bisa membuat seseorang menjadi stres?
Jawabannya bisa beragam, apalagi dalam kehidupan modern sekarang ini. Mulai
dari lalu lintas padat yang harus dihadapi setiap hari, masalah-masalah di
dalam rumah tangga, beratnya beban pekerjaan di kantor, banyaknya tugas di
kampus atau sekolah dan masih banyak lagi yang akhirnya membuat kita menjadi
lelah, merasa tertekan, dan juga stres.
Salah satu cara yang paling baik mengatasi stres
yaitu dengan mendengarkan musik. Kenapa dengan mendengarkan musik bisa
menghilangkan stres? Kok bisa? Sebuah penelitian di Amerika membuktikan bahwa
mendengarkan musik bisa membuat seseorang menjadi tenang dan dapat mengatasi
stres. Hampir setiap orang senang mendengarkan musik apalagi ketika sedang
mengalami stres, musik bisa memberikan ketenangan dan perasaan lega, karena
secara psikis musik juga bisa membuat seseorang merasa rileks. Dalam keadaan
rileks, metabolisme tubuh bisa bekerja dengan lebih baik, sehingga sistem
kekebalan tubuh pun menjadi lebih baik.
Terdapat beberapa sumber-sumber stres yang dapat
mengganggu kesehatan psikis manusia. Menurut Lazarus & Folkman (dalam
Morgan, 1986) kondisi fisik, lingkungan dan sosial yang merupakan penyebab dari
kondisi stres disebut dengan stressor. Stressor dapat berwujud dan berbentuk
fisik, seperti polusi udara dan dapat juga berkaitan dengan lingkungan sosial.
Pikiran ataupun perasaan individu sendiri yang dianggap sebagai suatu ancaman
baik yang nyata maupun imajinasi dapat juga menjadi stressor.
Secara umum, faktor penyebab stres meliputi :
1.
Ancaman
Persepsi tentang
adanya ancaman membuat seseorang merasa stres, baik ancaman fisik, sosial,
finansial, maupun ancaman lainnya. Keadaan akan menjadi buruk bila orang yang
mempersepsikan tentang adanya ancaman ini merasa bahwa dirinya tidak dapat
melakukan tindakan apa pun yang akan bisa mengurangi ancaman tersebut.
2.
Ketakutan
Ancaman bisa
menimbulkan ketakutan. Ketakutan membuat orang membayangkan akan terjadinya
akibat yang tidak menyenangkan, dan hal ini membuat orang menjadi stres.
3.
Ketidakpastian
Saat kita merasa tidak
yakin tentang sesuatu, maka kita akan sulit membuat prediksi. Akibatnya kita
merasa tidak akan dapat mengendalikan situasi. Perasaan tidak mampu
mengendalikan situasi akan menimbulkan ketakutan. Rasa takut menyebabkan kita
merasa stres.
Stres berkepanjangan menyebabkan produksi hormon adrenalin dan kortison yang berlebihan. Jika hormon ini terus menerus beredar dalam peredaran darah, maka berbagai masalah kesehatan akan timbul. Gejala-gejala yang kemudian muncul beragam, mulai dari sakit kepala, sakit punggung, ketidakmampuan tubuh mencerna makanan, dan sebagainya. Daya tahan tubuh pun melemah, dan memunculkan berbagai penyakit mulai dari ringan seperti flu, batuk sampai yang berat seperti infeksi, kanker dan jantung. Dan yang paling ditakutkan banyak wanita, kortisol yang berlebih bisa memicu naiknya berat badan. Kortison mengganggu metabolisme tubuh dan memperlambat pencernaan sehingga banyak lemak tertimbun dalam tubuh.
Jadi, saat anda merasa suntuk dan banyak masalah
yang menimbulkan stres yang tak kunjung hilang cobalah luangkan waktu anda
untuk bermain musik yang anda sukai, jika anda tidak bisa bermain musik
setidaknya anda bisa mendengarkan musik yang anda suka dari musik klasik, pop,
rock, metal,dll. Dengan itu suasana hati anda dan kesehatan mental anda akan
menjadi lebih baik, anda bisa beraktivitas dengan baik tanpa ada gangguan stres.
Apa pun musiknya jika memang anda menyukainya secara otomatis anda akan merasa
tenang. Pilih lah musik atau lagu yang mudah didengar agar anda dapat
mendengarkan musik dengan nikmat dan stres pun bisa diatasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar